PENGARUH EDUKASI MENGGUNAKAN MEDIA VIDEO TERHADAP PENGETAHUAN IBU TERKAIT PENCEGAHAN STUNTING DI DESA KEBADU

Authors

  • Jeanny Posmauli Hutagalung, Mia Dwi Agustiani, Selasih isnawati Hadi STIKES Guna Bangsa Yogyakarta

DOI:

https://doi.org/10.33486/jurnalkebidanan.v14i2.271

Keywords:

Kata Kunci: Edukasi media,tingkat Pengetahuan ibu,stunting,Video

Abstract

Pendahuluan: Stunting merupakan kondisi balita memiliki panjang atau tinggi badan yang kurang jika dibandingkan dengan umur. Kondisi ini dapat dicegah dengan asupan gizi yang seimbang dari sejak ibu hamil. Upaya mencegah stunting dengan meningkatkan pengetahuan ibu melalui penyuluhan atau memberikan edukasi menggunakan ceramah atau video untuk mencegah stunting

Tujuan: Untuk mengetahui pengaruh edukasi menggunakan media video terhadap pengetahuan ibu terkait pencegahan stunting di Desa Kebadu Kecamatan Balai Kabupaten Sanggau Kalimantan Barat

Metode: metode yang digunakan adalah quasi eksperimen dengan two group pre-post with control group, dengan jumlah sampel masing-masing sebanyak 39 orang, jadi total sampel sebanyak 78 orang

Hasil: analisis distribusi frekuensi berdasarkan pendidikan menunjukkan bahwa hampir sebagian 59 (75,6%) ibu dengan pendidikan menengah. Hasil analisis distribusi fekuensi berdasarkan pekerjaan hampir semua 64 (82%) tidak bekerja. Hasil analisis distribusi frekuensi berdasarkan umur hampir sebagian 59 (75,6%) usia antara 20-35 tahun. Pengetahuan ibu saat dilakukan pre test kategori baik (12,8%) dan setelah intervensi dilakukan post test kategori baik lebih dari sebagian (71,8%) dengan pengetahuan baik Uji statistik metode video menggunakan Chi-Square dengan nilai p= 0,001. Dengan demikian metode Video sangat mempengaruhi peningkatan pengetahuan ibu dalam mencegah terjadinya stunting.

Kesimpulan: The results of the research show that there is an influence of education using video media on mothers' knowledge regarding stunting prevention.

Downloads

Download data is not yet available.

Downloads

Published

2024-12-19 — Updated on 2024-12-19

Versions